17 Jenis Musik dan Ciri Khasnya
Hulabelle.com – Musik merupakan salah satu jenis hiburan yang disukai oleh banyak orang. Selain untuk menghibur, mendengarkan musik juga bisa dijadikan teman Anda dalam perjalanan, saat bekerja, mengerjakan tugas sekolah, memasak, dan lain sebagainya.
Selain itu, ada beberapa jenis musik yang dipercaya dapat meningkatkan kecerdasan anak yang masih dalam kandungan, meredakan emosi, meningkatkan kesehatan si pendengar, dan masih banyak lagi. Dan tanpa kita sadari, musik juga bisa mempengaruhi perasaan kita saat mendengarkannya.
Tentu setiap orang pun memiliki jenis musik kesukaannya masing-masing. Namun apakah Anda tahu pengertian dari masing-masing jenis musik tersebut? Lalu apa perbedaan jenis musik yang satu dengan lainnya?
Pada artikel ini kami akan membahas seputar pengertian musik, jenis-jenis musik beserta contohnya.
Musik adalah…
Jadi, menurut KBBI pengertian musik adalah suatu keharmonisan yang terbentuk dari kumpulan irama dan lagu. Keharmonisan tersebut dapat terbentuk melalui susunan nada atau suara yang dibentuk dengan cara tertentu.
Musik merupakan karya seni yang bisa dijadikan sebagai alat untuk mencurahkan isi hati dan pikiran dari pembuatnya. Dengan adanya nada, irama, serta harmonisasi yang digabungkan dapat membuat pendengar mengerti maksud dan isi hati yang ingin dicurahkan oleh sang pencipta.
Genre Musik adalah…
Setelah kita membahas pengertian dari musik, mari kita lanjutkan untuk membahas pengertian dari genre musik.
Jadi, genre musik adalah pengelompokan musik yang dilakukan berdasarkan kemiripan antara musik satu dengan yang lainnya. Selain itu, kesamaan geografi juga bisa dijadikan sebagai kategori dalam pengelompokan dari genre musik.
Jenis-jenis Musik
Setelah kita paham arti dari musik dan genre musik, selanjutnya mari kita bahas tentang jenis-jenis musik yang biasa kita dengar disertai dengan contohnya. Berikut jenis-jenis musik tersebut:
Jazz
Jenis musik ini merupakan gabungan dari ragtime, blues, serta musik band Eropa. Dari penggabungan tersebut maka lahirlah beberapa sub genre dari musik jazz.
Sub genre tersebut diantaranya ada smooth jazz, jazz fushion, cafjazz, free jazz, swing, hard bop, cool jazz, dixieland, serta bebop.
Untuk alat musik yang biasa digunakan untuk mengiri musik jazz ada gitar, piano, trompet, saksofon, dan trombon.
Jazz identik dengan jenis musik yang ringan namun tetap bisa memberikan kesan rileks untuk pendengarnya. Improvisasi yang biasa dimainkan oleh pemain musik jazz menjadi ciri khas tersendiri, yang dapat dengan mudah dikenali oleh para pendengar.
Contoh lagu Indonesia yang diiringi dengan musik jazz adalah lagu Everybody Knew yang dinyanyikan oleh Citra Scholastika, Could It Be yang dinyanyikan oleh Raisa, dan masih banyak lagi.
Musik Klasik
Musik klasik merupakan salah satu jenis musik yang dikembangkan di Eropa pada tahun 1750 – 1825. Dalam perkembangannya musik klasik dibagi ke dalam tiga zaman, di antaranya ada zaman Renaissance, zaman Baroque Klasik serta Romantis, dan ada juga zaman Modern serta Kontemporer.
Untuk karakteristik dari musik klasik sendiri dapat terlihat dari susunan not dan nada yang terdengar lembut. Bahkan menurut penelitian musim klasik dapat memberikan manfaat kesehatan bagi manusia seperti meredakan emosi dan lain sebagainya.
Beberapa pemain musik klasik yang cukup terkenal adalah Mozart dengan berbagai jenis karyanya yaitu Piano Sonata No.16 in C Major, Symphony No.40, dan lain sebagainya.
Lihat juga : Kelebihan dan Kekurangan Mobil Otonom
Rock
Jenis musik rock mulai dikenal sejak tahun 1940an. Dengan ciri khas suara gitar elektrik pada instrumen utamanya, membuat jenis musik yang satu ini sangat mudah untuk dikenali.
Jenis musik yang satu ini lebih sering dinyanyikan oleh pemain band, seperti contohnya Guns N Roses, Meat Loaf, Nirvana, dan masih banyak lagi.
Pop
Musik pop menjadi salah satu jenis musik yang paling sering didengarkan oleh banyak orang. Hal ini dapat terjadi karena musik pop memiliki lirik dan nada yang mudah dipahami. Sehingga kebanyakan orang akan lebih mudah untuk menyanyikan lagu dengan jenis musik pop.
Saat ini sudah cukup banyak musisi Indonesia yang menjadi penyanyi pop, di antaranya ada Rizky Febian, grup band Noah, Mahalini, Lyodra, dan masih banyak lagi.
Reggae
Sekitar tahun 1960-an musik reggae mulai dikembangkan di Jamaika. Ciri khas dari musik reggae dapat terdengar dari ritme backbeatnya serta chord yang dimainkan cukup sederhana.
Unsur utama dari jenis musik yang satu ini adalah rocksteady dan ska. Namun ada beberapa juga yang memainkan musik reggae dipadupadankan dengan R&B, Jazz, serta Jamaican Mento.
Kebanyakan makna yang ingin disampaikan oleh lagu dengan musik reggae berisikan tentang keseimbangan alam juga perdamaian. Penyanyi reggae yang cukup terkenal ialah Bob Marley, Jimmy Clif, dan sebagainya.
Dangdut
Dangdut merupakan jenis musik yang berasal dari Indonesia. Jenis musik yang satu ini terinspirasi dari musik-musik yang biasa di mainkan dalam film Bollywood. Mulai tahun 1960an musik dangdut mulai berkembang hingga sekarang.
Salah satu orang pertama yang memperkenalkan musik dangdut adalah Rhoma Irama pada tahun 1968. Sejak saat itu, musik dangdut jadi semakin terkenal dan mulai menyebar ke penjuru Indonesia di tahun 1970an.
Meski terbilang sudah cukup lama, namun musik dangdut berhasil memiliki generasi dari setiap zaman. Kini penyanyi dangdut yang cukup terkenal ada Ayu Ting Ting, Siti Badriah, Lesty Kejora, King Nassar, dan masih banyak lagi.
Rap
Musik rap merupakan salah satu jenis musik yang mudah dikenali oleh banyak orang. Dengan ciri khasnya yang menyanyikan lagu dengan pengucapan kata yang cepat, membuat para pendengar mampu mengenali jenis musik ini setelah beberapa saat mendengarnya.
Jenis musik yang satu ini biasanya diiringi oleh DJ atau pemain band. Selain itu rap juga menjadi salah satu unsur yang terdapat di musik hip hop.
Rapper Indonesia yang cukup terkenal ada Rich Brian, Igor Saykoji, Iwa K, Young Lex, Bondan Prakoso, dan masih banyak lagi.
Latin
Jenis musik latin dikelompokkan dengan menggunakan kesamaan geografisnya. Jenis musik latin merupakan jenis musik tradisional yang berasal dari Amerika Latin, Amerika Selatan, Amerika Tengah, Meksiko, serta Karibia. Musik latin merupakan salah satu musik turunan dari jenis musik Samba.
RnB
Awalnya, jenis musik yang ini dikenalkan oleh salah satu pemain musik asal Afrika-Amerika. RnB sendiri merupakan singkatan dari Rhythm and Blues, nama ini di ambil karena musik RnB sendiri merupakan gabungan dari jenis musik gospel, jazz dan blues.
Beberapa penyanyi terkenal yang membawakan jenis musik RnB adalah Glenn Fredly, Pink Sweats, Justin Timberlake, dan masih banyak lagi.
Blues
Blues menjadi salah satu jenis musik yang memili banyak penggemar. Nama Blues diambil karena sebagai bentuk representatif dari lagunya yang biasanya berisikan tentang perasaan melankoli dan frustasi.
Jenis musik yang satu ini juga menjadi salah satu alat kampanye yang berisikan protes tentang hak-hak kemanusiaan yang dilakukan oleh musisi mancanegara. Sehingga dapat diartikan bahwa jenis musik Blues merupakan jenis musik yang berisi kesedihan.
Death Metal
Jenis musik ini pertama kali dikembangkan pada tahun 1980an oleh Trash Metal Do. Lirik yang digunakan pada jenis musik death metal biasanya berupa pesan-pesan kekerasan atau kematian.
Beberapa band serta musisi death metal yang terkenal di antaranya ada Diamond Head, Avenged Sevenfold, Metallica, dan masih banyak lagi.
Metal
Metal merupakan jenis musik yang memiliki kemiripan dengan musik rock. Namun beberapa ciri khas yang bisa dijadikan sebagai pembeda antara musik rock dan musik metal. Ciri khas dari musik metal adalah musiknya yang lebih keras dan kencang, serta penyanyinya yang bernyanyi dengan teknik berteriak.
Jenis musik metal mulai dikembangkan pada tahun 1970an dan memiliki cukup banyak jenis musik turunan, di antaranya adalah black metal, heavy metal, dan masih banyak lagi.
Country
Jenis musik country merupakan gabungan dari beberapa jenis musik Amerika, di antaranya adalah musik dari daerah Amerika Selatan dan musik dari daerah pegunungan Appalachia.
Pada tahun 1920an musik ini mulai berkembang sebagai salah satu jenis musik rakyat yang diperdengarkan di wilayah pegunungan Appalachia. Karena jenis musik yang satu ini merupakan salah satu musik tradisional dari Amerika, maka sampai saat ini musik country masih terus berkembang di sana.
Salah satu penyanyi mancanegara terkenal yang bernyanyi diiringi dengan musik country adalah Taylor Swift. Sedangkan untuk penyanyi Indonesia ada Tantowi Yahya dan Iwan Fals.
Lihat juga : Keamanan Data Dalam Teknologi Cloud Computing
Techno
Banyak musisi terkenal yang menggunakan jenis musik techno dalam mengiringi lagunya, di antaranya ada boy band NCT dari Korea, Daft Punk, dan masih banyak lagi.
Jenis musik yang satu ini biasanya dimainkan menggunakan alat digital seperti DJ Maker yang biasa dimainkan oleh seorang Disk Jockey atau DJ. Lagu-lagu yang diiringi oleh musik techno biasanya bertemakan futuristik dan banyak digunakan di klab malam.
Hip Hop
Musik hip hop berasal dari Amerika Timur yang merupakan jenis musik turunan dari rap. Ciri khas dari musik hip hop adalah penyanyinya yang melanjutkan lirik lagu dengan cepat, dan biasanya terdiri dari susunan kalimat yang cukup panjang.
Electronic
Bila didengarkan jenis musik electronic memiliki beberapa kesamaan dengan musik techno. Namun jangan salah, rupanya jenis musik ini sudah mulai dikembangkan pada tahun 1950an jauh sebelum DJ Maker dan musik techno ditemukan.
Dalam pembuatannya musik electronic mengandalkan alat musik elektrik analog dan tape loops. Pelopor jenis musik yang satu ini adalah Pierre Schaeffer, Jhon Cage, dan Karlheinz Stochausen.
Gospel
Jenis musik yang satu ini biasanya digunakan untuk mengiringi ibadah umat Kristiani. Ciri khasnya adalah lantunan musiknya yang lebih didominasi oleh lantunan vocal dari penyanyinya.
Salah satu penyanyi mancanegara yang menggunakan jenis musik gospel dalam bernyanyi adalah Israel Houghton.
Penutup
Itulah beberapa informasi dari Hulabelle.com seputar pengertian dari musik, genre musik, serta jenis-jenis musik yang saat ini sedang berkembang di dunia.
Semoga informasi di atas dapat menambah pengetahuan Anda seputar musik. Jadi Anda tidak hanya berperan sebagai pendengar, Anda juga tahu sejarah dari musik yang sering Anda dengarkan. Akhir kata, selamat mendengarkan musik kesayangan Anda!